CAST Foundation dengan bahagia mengumumkan bahwa telah dibuka Fab Lab Bali oleh Meaningful Design Group yang juga sebagai partner dari CAST Foundation pada tanggal 28 Oktober 2023 di Jimbaran Hub, Bali
Dimana dalam pembukaan Fab Lab di Bali ini dihadiri oleh komunitas- komunitas inovator dan juga terdapat sesi workshop bersama Paula Tey, wanita Indonesia yang mempunyai keahlian elektronik khususnya di bidang open-source hardware.
Juga yang tidak kalah seru yaitu pameran dan presentasi dari Inno-Future Youth Program dimana pada program ini Fab Lab Bali mengajarkan siswa SMA memanfaatkan keterampilan fabrikasi digital untuk mengatasi masalah lokal.
Presentasi dari Peserta Inno-Youth Program
Dalam acara pembukaan Fab Lab ini yang hadir dapat melihat ide-ide cemerlang dari para inovator masa depan serta menjelajahi ruang kreatif dan semua kemungkinan yang dimilikinya.
Congratulations.. dan sukses Fab Lab Bali bersama Meaningful Design Group.